Desi Arwanti,SPd,Mor terpilih menjadi Ketua Pengkot PJSI Kota Jogja

(Koni Kota), Pengusrus Kota (Pengkot), Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Yogya memiliki Ketua Umum baru. Desi Arwanti,SPd,MOr terpilih dalam Musyawarah Kota (Muskot) yang berlangsung pekan lalu. sebagai Ketum baru, program pembinaan atlet muda dan peningkatan prestasi di Pekan Olahraga Daerah (Porda) DIY akan dijadikan target utamanya.

Desi mengatakan sebagai ketua baru dirinya akan menjadikan pembinaan sebagai fondasi utama untuk meraih prestasi di Porda DIY harapan selanjutnya mereka itu nantinya bisa meningkat terus kemampuannya dan berlanjut prestasinya hingga masuk level nasional atau bisa sampai PON tegasnya.

Dengan pembinaan atlet.atlet judo usia muda tersebut ke depan Desi berharap akan diraihnya hasil lebih maksimal di Porda XVI DIY 2022 mendatang Pasalnya untuk Porda DIY 2022  mendatang PJSJ Yogya ingin meraih hasil lebih baik di banding Porda DIY 2019 lalu dimana belum bisa menjadi pengumpul medali emas terbamyak.

Kegagalan di Porda DIY tahun lalu menurut Desi tak lepas dari hilangnya dua atlet andalannya yang terganjal masalah mutasi atlet sehingga tidak diperkenankan untuk tampil di Porda lalu. Porda 2019 kami kehilangan 2 target emas karena masalah mutasi  atlet. Semoga Porda mendatang atlet atlet yang saya prioritaskan untuk Porda tidak mengalami masalah lagi. Tandasnya..

Selain memasang target pembinaan dan capaian  prestasi di Porda DIY mendatang . Desi yang mendapat  amanah untuk menggantikan RI Tobing guna memimpin PJSI Yogya periode 2020-2024 berharap mendapatkan dukungan lebih maksimal dari pihak pihak terkait . Salah satu hal yang menurutnya sangat penting keberadaannya adalah fasilitas latihan yang memadai.

Dok. Humas dan media Koni Kota Yogya