Wawali Tinjau Puslatkot Cabor Senam

GONDOKUSUMAN (KONI YOGYA) - Wakil Walikota Yogyakarta, Drs Heroe Poerwadi MA meninjau latihan atlet-atlet senam program Pemusatan Latihan Kota (Puslatkot) yang dijalankan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Yogyakarta di SMPN 1 Yogyakarta, Jumat (20/8/2021).

Dalam kunjungan tersebut, Wawali didampingi Ketum KONI Kota Yogyakarta, Aji Karnanto SE MM bersama pengurus lainnya, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Yogyakarta, Budi Santosa Asrori SE MSi beserta jajarannya.

Saat menyaksikan langsung proses latihan di Aula SMPN 1 Yogyakarta tersebut, Wawali mendapatkan penjelasan mengenai program latihan yang dijalankan dari Ketua Pengkot Persani Yogyakarta, Rr Andarini SE MSi dan Tuginem SPd selaku pelatih.

Selain berdialog dengan pengurus dan pelatih Persani Yogyakarta, Wawali juga menyapa dan berdialog dengan beberapa atlet yang sangat giat dalam berlatih. Dalam kesempatan itu dorongan semangat juga ditekankan oleh Wawali kepada semua atlet yang saat ini masih berstatus pelajar ini.

Meraih prestasi di bidang olahraga sangat penting karena bisa memberikan kebanggaan bagi diri sendiri, hingga daerahnya. Hanya saja dalam kesempatan tersebut Wawali juga tetap meminta kepada semua atlet pelajar tersebut untuk tidak melupakan kewajiban untuk belajar dan menuntut ilmu yang akan menjadi bekal masa depannya di luar olahraga.

Selain berbincang dengan atlet, pelatih dan pengurus, dalam kesempatan tersebut Wawali juga berdialog dengan Ketum KONI Yogyakarta, Aji Karnanto yang didampingi Kabid Binpres, Cukup Pahalawidi SPd MOr.

Pada perbincangan tersebut, Wawali kembali menegaskan dukungannya pada program Puslatkot yang saat ini dijalankan oleh KONI Yogyakarta. Pada kesempatan tersebut, Aji dan Cukup membeberkan data, program dan tahapan yang akan dijalankan selama pelaksanaan Puslatkot oleh KONI Yogyakarta.

 

Dokumentasi Bidan Media dan Humas KONI Kota Yogyakarta