Perbakin Yogya Berlatih di Lapangan Tembak Baru
DANUREJAN (KONI YOGYA) – Atlet-atlet menembak Kota Yogyakarta bisa kembali berlatih secara maksimal setelah mendapatkan lapangan tembak anyar untuk persiapan menuju ajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) XVI DIY 2022 mendatang. Berlokasi di kawasan Danurejan, lapangan tembak ini dikhususkan untuk nomor air rifle match dan air rifle pistol.
Keberadaan lapangan tembak anyar ini membuat Ketua Pengurus Kota (Pengkot) Persatuan Menembak dan Berburu Seluruh Indonesia (Perbakin) Yogyakarta, Suryanto merasa optimistis dapat meraih prestasi maksimal di Porda DIY tahun depan. Pasalnya, tersedianya lapangan tembak yang memenuhi standar ini, bisa memudahkan atlet berlatih secara rutin.
Lapangan tembak khusus nomor air rifle match dan air rifle pistol atau kategori senapan gas dengan kaliber peluru 4,5 mm tersebut memiliki jarak sasaran tembak sejauh 10 m. “Dengan keberadaan lapangan tembak anyar ini, kami berharap persiapan menuju Porda DIY tahun depan bisa semakin maksimal,” tegasnya.
Lapangan tembak ini sebagai ganti lapangan tembak di Kompleks Pura Pakualaman yang sejak pertengahan tahun 2020 silam sudah tidak bisa digunakan kembali. Saat ini, Pengkot Perbakim masih terus mencari lokasi ideal untuk membangun kembali lapangan tembak pengganti Lapangan Tembak Pura Pakualaman yang bisa digunakan untuk pertandingan.
Namun, proses pencarian lokasi lapangan tembak yang ideal untuk latihan dan pertandingan memang tidaklah mudah karena, venue latihan menembak membutuhkan lahan yang cukup luas dan menetap atau tidak bisa dibongkar pasang. “Kalau untuk tanding, minimal 15 lintasan. Sedangkan di sini baru 6 lintasan sasaran tembak. Jadi, lapangan ini hanya ideal untuk latihan saja,” jelasnya
Saat ini, Pengkot Perbakin Yogya memiliki 22 atlet utama yang diproyeksikan untuk tampil di Porda DIY mendatang dengan mengikuti program Puslatkot KONI Yogyakarta. “Jumlah tersebut masih bisa bertambah dengan adanya atlet-atlet junior yang kami siapkan dan besok akan kami seleksi. Mereka saat ini secara rutin berlatih di lapangan ini dengan jadwal tiga kali dalam sepekan,” tandasnya.
Dengan menyisakan waktu sekitar 1 tahun kedepan sebelum digelarnya Porda DIY, Suryanto mengaku optimistis tim menembak Kota Yogyakarta bisa meraih hasil maksimal di ajang olahraga multi event terbesar se-DIY tersebut. “jaraknya masih panjuang untuk Porda 2022. Kami rasa sudah sangat bagus dengan kegiatan latihan rutin sejak saat ini. Harapannya, besok prestasi maksimalo bisa kami raih,” tegasnya.
Lebih lanjut Suryanto menambahkan, jika untuk nomor air rifle match dan pistol sudah mendapatkan lapangan latihan yang representatif, untuk program latihan nomor high power rifle atau senapan api dilaksanakan di Sentolo. Sedangkan untuk nomor tembak reaksi di Lapangan Jupiter Lanud Adi Sutjipto.
Sementara itu, dalam latihan rutin di lapangan tembak anyar yang digelar Sabtu (4/9/2021), Kabid Binpres KONI Kota Yogyakarta, Cukup Pahalawidi SPd MOr secara langsung turut hadir dan menyaksikan program latihan Puslatkot. Dalam kesempatan tersebut, hadir juga pendamping cabor menembak yakni, Drs H Pradopo.
Foto dan Narasi : Dokumentasi Bidang Media dan Humas KONI Kota Yogyakarta